Planet Saturnus yang berdiameter sekitar 120.200 km ini adalah planet terbesar ke dua di tata surya setelah planet yupiter.Periode revolusinya dalam mengelilingi matahari ini sekitar 29,5 tahun dan periode rotasi pada sumbunya sekitar 10 jam 14 menit.Zat penyusun planet ini mempunyai kerapatan yang begitu rendah,karena sebagian besar zatnya berupa cairan dan gas.Sedangkan Inti dari planet saturnus ini di perkirakan terbentuk dari batuan padat.Atmosfer yang berada di dalam planet saturnus sangat rapat dan di antaranya itu terdiri dari zat amoniak,hidrogen,helium dan metana.Hal ini menyebabkan hampir tidak mungkin terjadi adanya suatu kehidupan di dalam planet saturnus.
Planet Saturnus memiliki tiga cincin yang tipis,yakni cincin luar yang berdiameter sekitar 273.600 km,cincin tengah berdiameter
sekitar 152.000 km,dan cincin dalam yang memiliki diameter sekitar 160.000
km.Cincin-cincin tersebut arahnya selalu sejajar dengan ekuatornya.Sementara itu
antara permukaan saturnus dengan cincin dalam ini di pisahkan oleh ruang kosong
yang jaraknya sekitar 11.265 km.Cincin yang berada di planet saturnus ini
memang sangat unik,jelas dan menarik bila dibandingkan dengan cincin yang berada di planet neptunus,karena terdiri dari beribu-ribu cincin yang
mengelilingi planet ini.Terbentuknya cincin pada planet saturnus ini masih belum diketahui apa zat pembentuknya.Tetapi
para ilmuwan berspekulasi dan berpendapat bila cincin yang terbentuk ini kalau terbuat dari lempengan padat jelas tidak mungkin,karena pasti akan hancur
akibat gaya sentrifugal,sedangkan apabila cincinnya ini terbentuk dari zat cair pasti akan
menimbulkan gelombang akibat gaya sentrifugal.Akhirnya sampai sejauh ini,kemungkinan
terbesar pembentuk dari cincin-cincin tersebut masih di perkirakan adalah dari
bongkahan-bongkahan es meteorit.
Satelit alam yang di
miliki oleh planet saturnus ini berjumlah sekitar 11 buah satelit dan di
antaranya adalah satelit Dione,Rhea,Titan,dan Thetys.Sedangkan satelit Titan
sendiri merupakan satelit terbesar di planet saturnus dan ukurannya ini lebih
besar dari pada ukuran planet merkurius.Namun dari hasil penelitian dan pengamatan hingga
2006,planet saturnus ini di ketahui telah memiliki satelit alam sebanyak 56 buah
satelit.Tetapi tujuh satelit yaitu satelit Enceladus,Dione,Mimas,Rhea,Iapetus,Thetys
dan Titan ini sangat rentan atau cukup masif di bawah gaya gravitasinya sendiri
untuk dapat runtuh berbentuk bola.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar